Umi Touch Bodi Full Metal Tersedia dalam Warna Emas

Umi Touch yang dirilis pada pertengahan Februari 2016 dan sempat memicu kontroversi karena tidak mengirim kode pembelian ke konsumen VIP kini menghadirkan warna terbaru.

umi touch gadgetevo

Ya, warna gold / emas seperti yang terlihat, begitu mantap dan Indah, mengagumkan, jadi mengingatkan kepada Umi Rome yang juga hadir dengan warna emas, tentu saja walaupun kesannya mirip, tapi bila disentuh rasanya bakal beda, Umi Touch dibekali bodi full metal, sedangkan Umi Rome masih menggunakan cover plastik.

Spesifikasi Umi Touch

Buat yang belum tau, Umi Touch dibekali bodi Full metal yang diproses secara CNC, tampil dengan layar bertipe 2,5D berukuran 5,5 Inci, resolusi Full HD 1080 x 1920 pixel. Mobilitas juga sudah termasuk pas dengan ketebalan 8.8 mm

Phablet ini dibekali prosesor 64-bit Octacore 1.3 Ghz Mediatek MT6753 dipadu RAM 3GB dan ruang penyimpanan internal 16GB lengkap dengan slot ekspansi via kartu SD hingga 64GB. Phablet ini sudah menjalankan OS Android 6.0 Marshmallow.

Sektor fotografi Umi Touch mengandalkan kamera 13 Megapixel didukung Sensor Sony IMX328 CMOS lengkap dengan Dual LED Flash di belakang, Sementara untuk kamera depan buat selfie tersedia 5 Megapixel dengan tampak pandang lebih lebar dan juga didukung LED Flash

Konektivitas yang ditawarkan adalah 4G FDD-LTE dengan kecepatan download hingga 150 Mbps dan upload hingga 50 Mbps, Umi Touch dibekali dua slot Micro SIM yang salah satunya hybrid dengan Micro SD. Selanjutnya ada GPS, A-GPS, Bluetooth 4.1, lalu Dual Wifi yang mendukung 2.4Ghz dan 5 Ghz.

Umi Touch dibekali batere berkapasitas 4000 mAh yang tentu saja sudah cukup besar, apalagi untuk bodi yang hanya 8.8 mm, asal bisa bertahan hingga 2 hari tentu jelas menarik, apalagi juga didukung Fitur Ultra Power Saving.

Phablet ini juga dilengkapi sensor sidik jari yang terletak di bagian bawah layar depan, dengan waktu identifikasi 0.1 detik dan sudut penggunaan 360 derajat.

Preorder Umi Touch dibuka mulai tanggal 19 Februari 2016 dan dibanderol seharga $149 atau setara dengan 1,9 Juta Rupiah.

GadgetEvo

GadgetEvo

Penggemar gadget terkini, penulis blog GadgetEvo.com yang mencari referensi ke brand Smartphone di seluruh dunia

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply