Pre-order iPhone 7 & iPhone 7 Plus dibuka: Daftar Harga dan Spesifikasi

Apple iPhone 7 dan iPhone 7 Plus akhirnya mendarat di Indonesia dan preordernya dibuka di sejumlah toko online maupun di counter fisik yang bekerja sama dalam menyukseskan iPhone, akhirnya penantian smartphone termahal sejagad ini terbayar.

Pre-order iPhone 7 & iPhone 7 Plus dibuka: Daftar Harga dan Spesifikasi 3

Smartphone ini sejatinya sudah rilis semenjak September 2016 lalu dengan segudang kontroversi, walaupun begitu, penjualan iPhone 7 masih tak terkalahkan.

Salah satu hal yang menyebalkan adalah absennya port audio 3.5mm, walaupun Apple masih menyertakan adapter untuk kita bisa menggunakan earphone dengan jack 3.5mm.

Apple iPhone 7

Smartphone ini dibekali layar 4.7 inci Retina HD dengan sentuhan 3D, dibekali prosesor Quad Core Apple A10 Fusion yang diklaim 40% lebih cepat dibanding chipset Apple A9. Prosesor A10 ini juga ditunjang oleh GPU Hexa Core.

Terdapat kamera belakang 12MP iSight dengan lensa 6 elemen, apertur f/1.8, sensor berkecepatan tinggi, perekaman video hingga 4K dan Quad-LED Dual-Tone Flash. Sedangkan di depan ada 7MP Facetime.

Pre-order iPhone 7 & iPhone 7 Plus dibuka: Daftar Harga dan Spesifikasi 7

iPhone 7 menjalankan iOS 10 terbaru, di bagian depan ada tombol home yang berfungsi sebagai fingerprint. Tombol home tersebut memiliki efek sensitivitas sentuhan dengan Taptic Engine. Dan terakhir, smartphone ini punya rating IP67 untuk ketahanan terhadap debu dan air dalam skala ringan.

Apple iPhone 7 Plus

Versi plus ini berukuran 5.5 inci Retina HD juga dengan sentuhan 3D, dibekali prosesor Quad Core Apple A10 Fusion dengan RAM 3GB dan tiga pilihan memori internal, yakni 32GB, 128GB dan 256GB.

iPhone 7 Plus memiliki kamera belakang ganda 12MP, lensa pertama dengan sudut pandang yang luas dan apertur f/1.8. Sedangkan lensa sekunder adalah lensa Telephoto dengan apertur f/2.8 untuk kedalaman bidang, kamera tersebut juga punya OIS dan Quad-LED Trus Tone Flash. Sedangkan untuk selfie juga ada kamera Facetime 7MP.

Pre-order iPhone 7 & iPhone 7 Plus dibuka: Daftar Harga dan Spesifikasi 5

Dan tentu saja iPhone 7 Plus menjalankan iOS 10 terbaru, di bagian depan ada tombol home yang berfungsi sebagai fingerprint. Tombol home tersebut memiliki efek sensitivitas sentuhan dengan Taptic Engine. Serta rating IP67 untuk ketahanan terhadap debu dan air dalam skala ringan.

Harga iPhone 7 Series

Berbeda-beda tergantung dari bundling kartu perdana, warna, aksesoris yang dibeli dan tipe produk, misalnya pada pilihan memori internal. Harga dibuka mulai dari 7 Jutaan.

Untuk melihat gambaran harganya secara lengkap, bisa mengunjungi simulasi dari Erafone atau Smartfren di link ini.

Spesifikasi iPhone 7 Series di Indonesia

Pre-order iPhone 7 & iPhone 7 Plus dibuka: Daftar Harga dan Spesifikasi 1

Deteksigadget

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply