Flagship Allcall Mix 2 disiapkan dengan Android 8 dan Helio P23

Bagaimana bila brand yang selalu merilis produk dengan spesifikasi kelas low end merilis yang spesifikasinya tiga kali lipat lebih baik? mungkin ini yang terbayang saat mendengar persiapan AllCall Mix 2.

Flagship Allcall Mix 2 disiapkan dengan Android 8 dan Helio P23 1

Nama Mix 2 memang bukan nama asal-asalan, karena ini merupakan turunan langsung dari Xiaomi Mix 2, sejauh ini semua produk dengan nama ini selalu punya spesifikasi yang super, kecuali Ulefone Mix 2 tentunya.

Lalu bagaimana dengan Allcall Mix 2? phablet ini bakal dibekali sistem operasi paling baru, yakni Android 8.0 Oreo, yang artinya kita bakal menemukan desain pengaturan dan notifikasi terbaru, PIP (Picture in Picture), Adaptive Icon, Autofill dan banyak lagi.

Untuk produk terbaru ini, Allcall tidak akan lagi membekalinya dengan MT6580 atau MT6737 seperti di semua produknya, langsung lompat jauh ke Mediatek Helio P23 terbaru.

AllCall Mix 2 menampilkan layar 5.99 inci beresolusi Full HD dan 18:9, didukung RAM 6GB, dua versi memori internal yakni 64GB/128GB dan baterai 3500 mAh. Untuk kamera menyediakan 16MP di belakang dan 5MP di depan.

Flagship Allcall Mix 2 disiapkan dengan Android 8 dan Helio P23 3

Nah, dengan chipset tersebut, maka mereka juga menghadirkan fitur Face ID yang memang menjadi salah satu fitur yang dioptimalkan, hal ini karena perangkat menggunakan kamera depan untuk memindai wajah.

Dua fitur keren yang ada di Allcall Mix 2 adalah NFC, ini memang diminati mengingat sistem perbankan mobile sudah sangat menjangkau infrastruktur secara luas. Kemudian dukungan wireless charging bakal membuatnya lebih praktis dan keren.

Wow banget, apakah AllCall beneran akan menjadi brand smartphone dengan isian produk super semacam ini, kita tunggu saja di 2018 nanti.

GadgetEvo

GadgetEvo

Penggemar gadget terkini, penulis blog GadgetEvo.com yang mencari referensi ke brand Smartphone di seluruh dunia

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply