Doogee S60: Smartphone Flagship IP68 RAM 6GB, NFC dan Baterai Jumbo

Doogee S60 belum lama ini membuka penjualan sebagai smartphone rugged Mediatek terbaik yang pernah kami tahu, spesifikasi dengan level flagship dan fitur-fitur super lengkap menghiasi smartphone ini.

Doogee S60: Smartphone Flagship IP68 RAM 6GB, NFC dan Baterai Jumbo 1

Sebelumnya tidak pernah ada bocoran maupun kisi-kisi kehadiran smartphone ini, semuanya tiba-tiba dan di pertengahan September 2017 lalu sudah membuka promosi resmi dan diskon penjualan.

Penampilannya? Harus diakui kalo Doogee S60 bisa menjadi salah satu yang terbaik. Dibekali tubuh full metal dengan bantalan berkualitas tinggi untuk melindungi dari efek benturan.

Desainnya memang terkesan mewah dan hi-tech, sekilas terlihat seperti smartphone rugged yang biasa pada umumnya, namun fitur dan fungsinya disini membaur dan menunjang penampilan, sepertinya ini adalah salah satu tipe gadget dimana filosofi “Bentuk mengikuti fungsi” berkesan cukup kuat.

Performa dan Fitur Doogee S60 Rugged IP68

Doogee S60 memiliki rating IP68 untuk ketahanan terhadap air, debu dan guncangan, hal ini sepertinya tidak perlu dibahas lagi. Bila itu dari Doogee, maka smartphone mahalnya memang bener-bener walau jarang merilis yang tipe Rugged seperti ini.

Doogee S60: Smartphone Flagship IP68 RAM 6GB, NFC dan Baterai Jumbo 3

Smartphone ini menampilkan layar 5.2 inci IPS beresolusi Full HD 1920 x 1080 pixel yang menghasilkan kerapatan 424 ppi, juga terlindung oleh Gorilla Glass 5. Bagian tampak depan begitu sepi karena menggunakan tombol kapasitif di dalam layar.

Performanya bertenaga prosesor 2.5Ghz Octa Core Mediatek Helio P25 dengan RAM 6GB dan memori internal 64GB. Tersedia slot ekspansi kartu SD maksimal 128GB dan saat ini sudah menjalankan OS Android 7.0 Nougat.

Doogee S60: Smartphone Flagship IP68 RAM 6GB, NFC dan Baterai Jumbo 5

Sektor kamera Doogee S60 tampak impresif dengan 21 Megapixel Sony IMX230 di belakang, lalu didukung PDAF, OIS, apertur f/2.0, perekaman video hingga 4K dan tentu saja dual LED Flash. Kamera ini didukung 9 fungsi mode kreatif ala kamera DSLR.

Sedangkan kamera depan buat selfie tersedia 8 Megapixel dengan apertur f/2.2, bentang pandang 87-derajat dan perekam video maksimal Full HD.

Konektivitas yang dimiliki Doogee S60 terdiri dari 4G LTE Global di kedua Mikro SIM, artinya bisa dipakai di mana saja di seluruh dunia termasuk Indonesia. Lalu 3G, wi-fi b/g/n, Bluetooth 4.0, GPS, A-GPS, GLONASS dan sayangnya masih menggunakan Mikro USB 2.0 namun dengan OTG.

Jamuan utamanya disini adalah NFC yang mendukung aneka mode pembayaran secara cepat serta autentifikasi melalui fingerprint.

Doogee S60: Smartphone Flagship IP68 RAM 6GB, NFC dan Baterai Jumbo 7

Fitur lain yang dimiliki Doogee S60 adalah Giroskop, Coulomb-meter, Baroceptor, speaker Hi-fi dan masih menyediakan audio 3.5mm. Lainnya tombol cepat khas smartphone rugged seperti PTT, kamera dan SOS.

Kapasitas baterainya adalah 5580 mAh yang bisa bertahan 2 hari, didukung pengisian daya cepat 12V/2A. Kemudian ada juga dukungan wireless charging yang memang tidak biasa untuk ukuran smartphone rugged, belum diketahui apakah juga didukung pengisian daya cepat atau tidak.

Harga Doogee S60

Termahal sepanjang sejarah Doogee, kali ini Dogee S60 dijual dengan harga awal $339 atau sama dengan 4,5 Juta Rupiah, belum termasuk wireless charging yang dijual terpisah. Tersedia dalam warna emas, silver dan abu-abu.

Tapi di September 2017 ini begitu greget karena sudah turun harga menjadi $289 atau sama dengan 3,8 Juta Rupiah. Adapun harga wireless chargingnya di kisaran $15 atau sama dengan 200 ribu. Paket lengkap menjadi 4 Juta Rupiah pas!!

Apakah ini harga yang murah? Hmm… spesifikasinya wajar, fiturnya bagus tapi kurang optimal, terutama dari segi konektivitas yang terkesan nanggung. Jadi kesimpulannya harga ini agak mahal.

Spesifikasi Lengkap Doogee S60

  • Brand: Doogee
  • Model: S60
  • Warna: Gold/Grey/Silver
  • Dual Mikro SIM – Dual Standy
  • Dimensi: 164mm*81mm*15.5mm
  • CPU: 2.5Ghz Octa Core Mediatek MT6757T Helio P25
  • GPU: Mali T880
  • OS: Android 7.0 Nougat
  • RAM: 6GB LPDDR4X
  • ROM: 64GB
  • Slot kartu SD maksimal 128GB
  • Batere: 5580mAh + Fast charging 12V2A
  • Layar: 5.2 inch IPS FHD 1920 x 1080 pixel, Corning Gorilla Glass 5
  • Kamera belakang: 21MP PDAF Sony IMX230, PDAF, OIS, 4K Video, f/2.0, Dual LED Flash.
  • Kamera depan: 8MP, 87-derajat wide angle, f/2.2, 1080p Video.
  • Jaringan:
    4G LTE: 700 /800 /850 /1700 /1800 /1900 / 2100 / 2600 Mhz
    3G WCDMA: 850 /900 /1900 /2100 Mhz
    2G GSM: 850 / 900 / 1800 / 1900 Mhz
  • Konektivitas: Wifi 802.11 b/g/n, Bluetooth 4.0, GPS, AGPS, GLONASS, Mikro USB 2.0.
  • Fitur lain: NFC, IP68, Hi-fi audio chip, Jaringan 4G Global, OTG, Wireless Charging.
  • Sensor: GPL, Fingerprint, Coulomb-meter, Compass, Cyroscope, Baroceptor dan banyak lagi…

GadgetEvo

GadgetEvo

Penggemar gadget terkini, penulis blog GadgetEvo.com yang mencari referensi ke brand Smartphone di seluruh dunia

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply