Ulefone Armor 2: Smartphone IP68 RAM 6GB dan Batere 4700 mAh

Penantian yang panjang, Ulefone Armor 2 resmi mendapatkan jatah rilis setelah tertunda cukup lama. Smartphone rugged dengan performa super tinggi yang spesial untuk kelas flagship bila memperhatikan harga dan spesifikasinya.

Ulefone Armor 2: Smartphone IP68 RAM 6GB dan Batere 4700 mAh 3

Penampilannya seperti yang bisa diharapkan dari Ulefone, tetap sedap dipandang walau berbeda dengan smartphone rugged kebanyakan. Penuh grip dan tekstur, termasuk ornamen yang sangat ramai, walaupun tidak elegan, tapi tetap terlihat keren dan atraktif.

Ulefone Armor 2 sejatinya sudah diumumkan sejak Februari 2017 lalu, dengan spesifikasi dua kali lipat lebih baik daripada Ulefone Armor yang eksis di tahun sebelumnya. Lalu sebulan kemudian tampil di acara MWC hingga berkoar akan rilis bulan April pada acara Asia World Expo, nyatanya Nihil dan dirilis pada Agustus 2017 ini.

Namun tetap, Ulefone Armor 2 bisa dianggap sebagai salah satu smartphone rugged terbaik di Dunia, dengan pesaing terdekat adalah Blackview BV8000 Pro yang dirilis lebih dulu.

Detail IP68 di Ulefone Armor 2

Ulefone Armor 2 dapat bertahan di air kedalaman 1,5 meter selama 1 jam atau kedalaman 1 meter dalam beton selama 24 jam. Diklaim tidak ada air, debu, atau kotoran yang akan meresap ke perangkat di aktifitas luar seharian, termasuk saat mengalami hujan deras, lumpur, dan sungai. Ketangguhannya dijamin.

Ulefone Armor 2: Smartphone IP68 RAM 6GB dan Batere 4700 mAh

Seperti biasa, bagian earpiece, lubang USB, speaker dan earphone bakal jadi langganan air. Disini Ulefone Armor 2 mengadopsi struktur profesional dan solid dengan sambungan paling sedikit, lalu didukung pita perekat tahan air dan cincin penyegel.

Sedangkan di celah sekitar tombol fisik, disini menggunakan lem tahan air yang dipadu lapisan khusus tahan air untuk secara efektif membendungnya. Sementara itu, semua sambungan penting diperkuat dan ditahan oleh sekrup.

Bila memperhatikan Desainnya, maka Ulefone Armor 2 menggunakan 4 sisi lapisan pelindung yang efektif menahan benturan dan guncangan, termasuk ancaman jatuh dan tindihan di semua sudut, resiko kerusakan diklaim berkurang hingga 90%.

Performa dan Fitur Ulefone Armor 2

Ulefone Armor 2 sudah menjalankan Android 7.0 Nougat murni, menampilkan layar 5 inci IPS Sharp IGZO beresolusi Full HD 1920 x 1080 pixel, sehingga punya kerapatan piksel 441 ppi.

Layarnya sudah terlindung Gorilla Glass 3 dengan lapisan oleophobic sehingga sensitivitas lebih bagus karena tidak mudah basah.

Rasio layar ke bodi termasuk bagus di kelasnya. Fingerprint dengan permukaan kaca terletak di bagian bawah layar dan bisa membuka kunci layar hanya dalam 0.1 detik.

Ulefone Armor 2: Smartphone IP68 RAM 6GB dan Batere 4700 mAh 5

Performanya mengandalkan prosesor Octa Core 2.6Ghz Mediatek Helio P25 dengan RAM 6GB dan memori internal 64GB yang bisa diekspansi via kartu SD hingga maksimal 256GB. Monster, baik itu memori dan performanya, benar-benar 2X lebih baik daripada Ulefone Armor sebelumnya.

Ulefone Armor 2 dibekali kamera belakang 16 Megapixel dengan lensa 5 elemen, apertur f/2.0 dan juga Dual-LED Flash. Sedangkan kamera depan untuk selfie ada 13 Megapixel dengan dukungan beautifikasi, itu adalah interpolasi dan aslinya cuma 8 Megapixel.Ulefone Armor 2: Smartphone IP68 RAM 6GB dan Batere 4700 mAh 7

Konektivitas yang ada di Ulefone Armor 2 yakni 4G LTE Cat.6 yang menjangkau jaringan global dan bisa dipakai di seluruh dunia, juga ada 3G, Wi-fi a/b/g/n, Bluetooth 4.1, GPS, A-GPS, GLONASS, Radio FM dan tentu saja USB tipe-C versi 2.0.

Fitur NFC tetap dihadirkan di Ulefone Armor 2, termasuk sebagai duit digital dengan akses lebih cepat, tapi tetap aman.

Kapasitas batere yang tersedia adalah 4700 mAh dengan fast charging Mediatek  PE2+ 9V2A, cukup untuk bertahan di penggunaan normal hingga 2 hari, dan punya waktu siaga hingga 26 hari. Mengisi daya hingga penuh membutuhkan waktu 2 jam saja.

Pengisian daya cepat tersebut berkat peran USB Tipe-C OTG, kemudian Tipe-C tersebut juga bisa berfungsi sebagai OTG Multifungsi untuk aksesoris gadget lain, kemudian Reverse charging untuk mengisi daya gadget lain, dan tentu saja tren kekinian berupa Earphone Tipe-C.

Ulefone Armor 2: Smartphone IP68 RAM 6GB dan Batere 4700 mAh 9

Fitur lain yang dimiliki Ulefone Armor 2 adalah sejumlah tombol fisik meliputi Push-to-talk, Kamera instan, dan tombol SOS untuk membuat panggilan darurat atau mengirim SMS berisi kordinat. Terakhir, ada Audio Hi-fi baik itu untuk speaker maupun earphone.

Harga Ulefone Armor 2

Ulefone Armor 2 memiliki harga resmi $269 atau setara dengan 3,8 Juta Rupiah, tersedia dalam dua pilihan warna yang kontras, yakni abu-abu dan emas. Ini adalah harga yang pantas dan wajar bila mempertimbangkan kemampuan dan spesifikasi yang dimilikinya.

Selama masa promosi awal, kita berkesempatan mendapatkan gadget keren ini dengan harga $259, dan spesial untuk pengunjung GadgetEvo, kami memberikan kupon diskon spesial untuk pembelian via Tomtop, yakni YYMP3 untuk potongan $10.

Hasil akhirnya? cuma $249 atau sama dengan 3,3 Juta Rupiah saja, silahkan Klik disini untuk membeli Ulefone Armor 2. Jangan lupa kuponnya ya, YYMP3. Sip lah!!

Spesifikasi Lengkap Ulefone Armor 2

  • Model: Ulefone Armor 2
  • Warna: Gold/Grey
  • Dual Nano SIM – Dual Standy
  • Layar: Sharp 5 inci FHD 1920 x 1080 pixel, 441 ppi, Gorilla Glass 3, Oleophobic.
  • Dimensi: 159mm*78.3mm*14.5mm
  • Berat: 270 gram
  • CPU: 2.6Ghz Octa Core Mediatek MT6757T Helio P25
  • GPU: Mali T880
  • OS: Android 7.0 Nougat
  • RAM: 6GB
  • ROM: 64GB
  • Slot kartu SD maksimal 256GB
  • Batere: 4700mAh + Fast charging PE 2.0+ 9V2A (18W) + Coulombmeter
  • Kamera belakang: 16.0MP, lensa 5 elemen, f/2.0, Dual-Tone LED Flash.
  • Kamera depan: 8.0MP (Interpolasi ke 13MP), f/2.0, Beautification
  • Lampu LED notifikasi: Ada
  • Jaringan:
    4G LTE: 700 /800 /850 /1700 /1800 /1900 / 2100 / 2600 Mhz
    3G WCDMA: 850 /900 /1700 /1900 /2100 Mhz
    2G GSM: 850 / 900 / 1800 / 1900 Mhz
  • Konektivitas: Wifi 802.11 a/b/g/n, Bluetooth 4.1, GPS, AGPS, GLONASS, USB Tipe-C 2.0.
  • Suhu Kerja: -40℃-80℃ ;
  • Fitur spesial: NFC, IP68, Smart Hi-fi audio, Jaringan 4G Global, OTG Multifungsi, Earphone Tipe-C
  • Fitur Rugged: PTT, SOS, Kamera Instan, Pengukur ketinggian dan tekanan, HeartRate, Pedometer, Bubble Level, Sound Meter.
  • Sensor: GPL, Accelerometer, Fingerprint, Gyro, Electronic Compass, Barometric sensor

GadgetEvo

GadgetEvo

Penggemar gadget terkini, penulis blog GadgetEvo.com yang mencari referensi ke brand Smartphone di seluruh dunia

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply