Samsung Galaxy S7 Edge Warna Pink Gold Membuka Preorder

Baru tau kalo Samsung Galaxy S7 Edge juga memiliki varian warna pink gold, padahal di listing resmi pada saat rilis beberapa waktu lalu disebutkan hanya ada warna Emas, Silver dan Hitam, sedangkan warna Pink Gold ini baru diketahui dan sekarang membuka preorder.

Samsung Galaxy S7 Edge Warna Pink Gold Membuka Preorder s

Samsung Galaxy S7 Edge dengan kode SM-G935 yang rilis di acara MWC 2016 lalu, hadir di Indonesia dan preorder warna standar dibuka tanggal 25 Februari lalu lewat beberapa website dan toko online di Indonesia, dan produk ini dirilis bersamaan dengan Galaxy S7.

Penampilan warna pink ini mengesankan penampilan manis dan girly, mungkin karena warna pink masih identik dengan wanita ya.

Spesifikasi Samsung Galaxy S7 Edge Pink

Tidak ada yang berbeda dengan Samsung Galaxy S7 Edge standar, tetap tampil dengan layar 5.5-inci beresolusi Quad HD 2560 x 1440 pixel bertipe Super Amoled, dan layarnya bertipe Always-On yang berarti walaupun layarnya mati tapi tetap menampilkan info standar seperti halnya notifikasi, jam dan status batere tanpa menghidupkan layar.

Samsung Galaxy S7 Edge Warna Pink Gold Membuka Preorder ee

Samsung Galaxy S7 Edge versi Indonesia menggunakan prosesor Octa core ( 2.3GHz Quad Core + 1.6Hz Quad Core) Exynos 8890, dan dibekali dua slot Nano SIM dimana SIM ke-2 berfungsi secaraya hybrid untuk slot ekspansi kartu SD.

Performanya didukung RAM 4GB dan memori internal 32GB yang masih bisa diekspansi via kartu SD maksimal 200GB, Sistem operasi yang digunakan sudah Android 6.0 Marshmallow.

Terdapat kamera belakang 12-megapixel bertipe ‘Dual Pixel’ PDAF dengan apertur f/1.7 dan fitur OIS pintar. Sementara kamera depannya hanya 5 Megapixel juga dengan apertur f/1.7. Semua performa dibackup batere berkapasitas 3600mAh yang didukung teknologi fast charging baik secara kabel maupun nirkabel.Samsung Galaxy S7 Edge Warna Pink Gold Membuka Preorder fg

Konektivitas lain yang didukung antara lain 4G LTE Cat.9 dengan kecepatan download maksimal 450Mbps dan upload 50Mbps. Juga ada Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, Bluetooth 4.2 LE, GPS, GLONASS, dan USB 2.0, Serta mendukung teknologi pembayaran / transaksi melalui NFC dan MST, autentifikasi menggunakan metode biometrik berupa sensor sidik jari yang terletak di bagian tombol home dibawah layar

Samsung Galaxy S7 edge dengan ukuran 150.9 x 72.6 x 7.7mm dan bobot 152 gram juga memiliki rating IP68 untuk ketahanan terhadap air dan debu seperti teaser yang didemokan di teaser sebelumnya, mungkin hanya sekedar kena siram air atau kehujanan gak masalah, belum diketahui bagaimana kondisi nya kalo direndam atau dipakai menyelam

Harga Samsung Galaxy S7 Edge warna Pink Gold

Harga Phablet Samsung Galaxy S7 Edge warna Pink Gold adalah Rp. 10.499.000,- alias 10,5 Juta Rupiah, sama dengan versi standar dan preorder dibuka melalui Erafone antara tanggal 1 – 7 Juni 2016, selama masa preorder mendapat bonus Parfum Hermes Un Jardin Sur Le Toit senilai 1,5 Juta Rupiah

Deteksigadget

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply