Uhans U200: Smartphone Fashionable dengan Spek Bagus

Uhans U200: Smartphone Fashionable dengan Spek Bagus eg

Uhans U200 merupakan salah satu produk terbaru di jagad Smartphone, penampilannya bener-bener beda dan menjadi nilai tambah dalam hal diferensiasi, bila kita mencari sesuatu yang unik dan beda, bisa dibilang inilah jawabanya

Secara desain, Uhans U200 tidak jauh beda dengan U100, tampil dengan cover belakang kulit dan rangka aluminium, lebih tangguh tapi juga ringan, di bagian samping terdapat semacam karet untuk meningkatkan grip ketika digenggamUhans U200: Smartphone Fashionable dengan Spek Bagus se

Smartphone ini tampil dengan layar 5 inci beresolusi HD 1280 x 720 pixel dengan rasio layar ke bodi mencapai 80%, sungguh bagus, Di bagian atas layar juga terdapat lampu notifikasi.

Dari segi performa, di Uhans U200 terdapat prosesor Mediatek MTK6735 64bit Quad Core 1.0GHz dipadu RAM 2GB dan memori internal 16GB dengan slot ekspansi via kartu SD hingga 32GB, Sistem operasi yang digunakan adalah Android 5.1 Lollipop.

Sisi fotografi juga bagus, ada kamera belakang 13 Megapixel Sony IMX164 lengkap dengan LED Flash dan apertur f/2.0, Sedangkan kamera depannya 5 Megapixel sudah bagus buat selfie.Uhans U200: Smartphone Fashionable dengan Spek Bagus s

Gadget ini dibuat untuk internasional, dengan tiga mode dan 18 frekuensi diklaim mampu beroperasi di mayoritas negara di Dunia, Konektivitas yang ditawarkan adalah 4G LTE, WiFi 802.11 b/g/n, Bluetooth 4.0, GPS, A-GPS, GSM, 3G dan USB OTG.

Dual SIM di Uhans U200 terdiri dari Micro dan standar SIM, Semua performa didukung batere berkapasitas 3500 mAh, cukup besar… tapi konsekuensi nya adalah ketebalan yang mencapai 12,5 mm

Harga Uhans U200

Harga Smartphone Uhans U200 adalah $99 atau setara dengan 1,35 Juta Rupiah, harga ini jelas termasuk murah untuk spesifikasi yang ditawarkan, terlebih tampil beda merupakan nilai tambah di Smartphone ini agar tidak tampil membosankan.

Spesifikasi Uhans U200

  • Display: 5.0 inch 1280×720 IPS HD
  • CPU: MTK6735 64bit Quad Core 1.0GHz
  • GPU: Mali-T720
  • System: Android 5.1 Lollipop
  • RAM + ROM: 2GB RAM + 16GB ROM
  • Rear Camera: 8.0MP (SW13.0MP) with flashlight and auto focus
  • Front camera: 2.0MP (SW5.0MP)
  • Sensor: Gravity sensor, Proximity sensor, Light sensor, Geomagnetic sensor
  • Bluetooth: 4.0
  • WiFi: 802.11b/g/n
  • Features: GPS, AGPS, OTG
  • SIM Card: Dual SIM dual standby, one standard SIM card, and the other is Micro SIM card
  • Network:
    2G: GSM 850/900/1800/1900MHz
    3G: WCDMA 900/1900/2100MHz
    4G: FDD-LTE 800/900/1800/2100/2600MHz
  • Battery Capacity (mAh): 3500mAh
  • Product size: 14.76 x 7.65 x 1.25 cm / 5.80 x 3.01 x 0.49 inches
  • Product weight: 0.207 kg

GadgetEvo

GadgetEvo

Penggemar gadget terkini, penulis blog GadgetEvo.com yang mencari referensi ke brand Smartphone di seluruh dunia

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply