Oppo Neo 7 dengan Android 5.1 Dirilis di Indonesia: Harga dan Spesifikasi

Oppo Neo 7 adalah produk baru Oppo yang ditujukan untuk pasar global, dirilis di negara asalnya sekitar bulan September 2015 lalu, dan baru-baru ini di November 2015 sudah hadir di Indonesia, Bila melihat spesifikasinya, sepertinya produk ini ditujukan untuk segmen menengah kebawah, dan memang seperti itu.

Oppo Neo 7 dengan Android 5.1 Dirilis di Indonesia: Harga dan Spesifikasi a

Secara desain, Oppo memiliki bentuk yang sangat biasa khas Oppo, kemudian bagian belakangnya berkilau, kami tidak bisa berbicara banyak tentang desainnya, kesannya memang hanya itu yang spesial.

Spesifikasi Oppo Neo 7

Oppo Neo 7 tenu hadir dengan konektivitas 4G LTE dan menjalankan OS Android 5.1 Lollipop dan antarmuka pengguna ColorOS 2.1.0i terbaru, gadget ini tampil dengan layar 5-inci beresolusi qHD (540×960 pixel)

Performa dari Oppo Neo 7 ditunjang oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 410 (MSM8916) 1.2 Ghz dipadukan pengolah grafis Adreno 306, RAM 1GB dan memori penyimpanan internal 16GB yang masih bisa ditambah lewat slot ekspansi via microSD card hingga 32GB.

Lalu dari segi fotografinya, Oppo Neo 7 dibekali kamera belakang 8-megapixel lengkap dengan LED flash, sedangkan untuk kamera selfie di depan ada 5-megapixel.

Kamera depan milik Oppo disebutkan cocok bagi penggemar Selfie, Disebutkan bahwa kamera tersebut memiliki sensitifitas cahaya yang bagus, diklaim mampu menyesuaikan tingat kecerahan gambar selfie berdasarkan asupan cahaya yang tersedia.

Smartphone ini mengakomodasi Dual SIM terdiri dari 1 Micro SIM + 1 Nano SIM, selain 4G LTE, konketivitas lainnya juga ada Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth 4.0, Micro-USB, 3G, dan GPS.

Oppo Neo 7 dibackup batere berkapasitas 2420mAh non-removable, tersedia dalam warna Hitam silver dan Putih Emas, ketebalan Smartphone ini mencapai 7.55 mm dan bobotnya 141 gram.

Harga Oppo Neo 7

Harga Smartphone Oppo Neo 7 adalah Rp. 2.499.000,- atau anggap saja 2,5 Juta Rupiah, bisa dianggap bahwa harga ini termasuk mahal terutama bila melihat spesifikasi nya, RAM yang hanya 1GB mungkin kurang greget untuk Smartphone jaman sekarang, tapi hal ini bisa dimaklumi mengingat produk ini dikeluarkan oleh Oppo.

Deteksigadget

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply