Elephone P7000: Smartphone Fashion dengan RAM 3GB & Sensor Sidik Jari

Elephone P7000 merupakan salah satu produk terbaru di jajaran gadget Elephone, sebagai salah satu produk flagship yang menawarkan produk berkelas dunia tapi dengan harga yang sangat bersahabat tentu saja membuat banyak orang kesengsem, jaman sekarang kita selalu membutuhkan performa yang handal tapi budget tetap terjaga.

Elephone P7000: Smartphone Fashion dengan RAM 3GB & Sensor Sidik Jari w

Elephone P7000 merupakan sebuah produk yang fashionabel, sekilas memang terlihat biasa dari depan, tapi dari belakang dan sampingnya ternyata berbeda, terlihat mewah, canggih dan futuristik, terlihat beberapa komposisi metal berbahan magnalium pada bezel sehingga menghasilkan kekuatan tapi tetap ringan, bisa memberikan perlindungan yang baik.

Tombol kapasitif khusus nya pada Home bertipe menyala warna-warni alias bisa diatur sesuka hati, tombol home ini juga sekaligus berfungsi sebagai lampu LED Notifikasi dan sangat berguna untuk memantau keadaan Smartphone seperti waktu mengisi daya ataupun notifikasi.

Elephone P7000 tampil dengan layar 5,5 Inci IPS beresolusi Full HD 1080 x 1920 pixel yang menyajikan kerapatan piksel hingga 400 ppi, berarti ini lebih layak bila dibilang sebagai Phablet atau Note. Dari segi performa mengandalkan prosesor 1.7GHz octa-core dengan Chipset 64-bit MediaTek MT6752 diparu pengolah grafis ARM MALI-T760.

Elephone P7000: Smartphone Fashion dengan RAM 3GB & Sensor Sidik Jari 21

Masih belum cukup, RAM 3GB dan Memori internal 16GB memastikan performa berjalan mulus walaupun dipaksa multitasking dan menjalankan game HD super berat, Sistem operasi yang digunakan adalah Android 5.0 Lollipop. Terdapat slot ekspansi via kartu SD hingga 32GB.

Kemudian dari segi fotografi, Elephone P7000 sudah bagus dengan kamera belakang 13 Megapixel lengkap dengan LED Flash dan didukung sensor Sony IMX 214, apertur besar f/2.0 bakal membuat kualitas gambar lebih baik walaupun dalam kondisi kurang cahaya dan juga meningkatkan kejernihan gambar. Sedangkan kamera depannya 5 Megapixel, sudah pas buat selfie.

Salah satu fitur kunci di Elephone P7000 adalah Sensor Sidik Jari untuk meningkatkan kemudahan dalam hal privasi, bisa digunakan 360 derajat dengan kecepatan identifikasi hanya 0.1 detik, Sensor ini adalah salah satu yang terbaik dan tercepat.

Elephone P7000: Smartphone Fashion dengan RAM 3GB & Sensor Sidik Jari 3

Konektivitas yang ditawarkan di Phablet Dual SIM ini antara lain 4G LTE, 3G HSDPA, WiFi 802.11b/g/n, Bluetooth 4.0, Wi-fi Hotspot, dan Micro USB 2.0, Semua performanya didukung batere berkapasitas 3450 mAh, lumayan banget nih,,, bila dikombinasi dengan chipset MT6752 yang secara bawaan hemat daya, tentu bisa bertahan lama.

Harga Elephone P7000

Harga Phablet Elephone P7000 adalah $199 atau bila dirupiahkan setara dengan 2,8 Juta Rupiah, produk ini tidak tersedia di Indonesia tapi jangan khawatir karena situs toko online Gearbest.com sudah menyediakannya dengan harga fantastis, tentu harga ini termasuk bersahabat bila melihat perbandingan bodi, spesifikasi dan fiturnya. Oh iya, bila ada yang kurang jelas silahkan ditanyakan melalui menu kontak kami.

Phablet ini tersedia dengan beberapa pilihan warna yaitu Putih, Abu-abu dan Emas, semuanya dengan aksen metalik yang membuatnya terkesan elegan dan mewah.

Spesifikasi Teknis elephone P7000

  • Display: 5.5inch IPS, 1920 x 1080pixels
  • SIM card: Dual SIM card dual standby, Standard SIM+ Micro SIM
  • CPU: MediaTek MT6752 64bit 1.7GHz octa-core high-speed processing platform
  • GPU: ARM MALI-T760
  • OS :Android 5.0 Lollipop
  • Bluetooth: 4.0
  • Rear Camera: 13MP with LED Flash, Sony IMX 214 sensor
  • Front Camera: 5.0MP
  • RAM+ROM: 3GB+16GB
  • Support Gravity/Light/Compass/Proximity Sensing System
  • GPS/Wifi/FM/MP3/MP4 Function Supported
  • TF Card Slot: Yes
  • Micro USB Slot: Yes
  • Audio Out Port : Yes (3.5mm audio out port)
  • Networks:
    2G: GSM 850/900/1800/1900MHz
    3G: WCDMA 850/900/1900/2100MHz
    4G: FDD-LTE 800/1800/2100/2600MHz
  • Battery Capacity (mAh): 3450mAh
  • Product size: 15.5 x 7.67 x 0.93 cm
  • Product weight: 105 gr

Deteksigadget

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply