OnePlus One Mendapat update Android 5.0 Lollipop Akhir Maret 2015

OnePlus menjanjikan update terbaru, dan secara resmi mengumumkan akan bergabung dengan barisan Android 5.0 Lollipop update, di forum resmi nya disebutkan bahwa update FOTA (Firmware Over The Air) spesial untuk OnePlus One bakal mulai tersedia sebelum Akhir Maret 2015.OnePlus One versi 64-GB: Harga, Review dan Spesifikasi h

Sebelumnya menurut Carl Pei, co-founder dari OnePlus menyebutkan bahwa update 5.0 Lollipop bakal mulai tersedia pada Maret 2015, kini para pengguna OnePlus bisa mendapatkan versi CyanogenMod 12S yang berbasis Lollipop dalam waktu dekat ini.

Selain itu Oneplus juga menyebutkan bakal merilis OxygenOS yang juga berbasis 5.0 Lollipop pada 27 Maret 2015 dalam bentuk siap di download.

Versi 5.0 Lollipop banyak fitur dan pembaruan terbaru, juga peningkatan performa dan daya tahan baterai, namun perlu dicatat bahwa bug juga masih banyak dan versi 5.1 diharapkan segera hadir dalam waktu singkat. Pengguna OnePlus One di Indonesia juga harus bersiap dengan update ini.

Deteksigadget

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply