Oukitel K7: Phablet Baterai 10000 mAh, Desain Keren, Harga 2.5 Juta Rupiah

Bombardir smartphone baterai monster dari Oukitel belumlah berhenti, kini dengan dirilisnya Oukitel K7, mereka sudah menguasai pasar baterai 10000 mAh keatas di angka lebih dari 50%, dan kini semua rentang harga sudah lengkap.

Oukitel K7: Phablet Baterai 10000 mAh, Desain Keren, Harga 2.5 Juta Rupiah 3

Oukitel K7 ini sudah terdeteksi sejak pertengahan Mei 2018 lalu, gembar-gembornya adalah bakal punya harga yang murah, dan itu terbukti karena phablet ini langsung menyaingi Homtom HT70 di rentang dan spek yang sama.

Penampilan Oukitel K7 memang keren, ada kesan premium dan prestis dengan warna gelap dan diiringi kelir keemasan, cover belakangnya berbalut kulit Calf Australia asli yang memberikan kesan berbeda dari smartphone umumnya.

Secara keseluruhan, desain dan bentuknya memberikan kesan tangguh, walaupun kami sendiri kurang yakin mengenai kenyamanan di genggaman.

Performa dan Fitur Oukitel K7

Fitur inti di Oukitel K7 tentu saja adalah baterai besar berkapasitas 10000 mAh, klaim waktu siaga bisa mencapai 50 hari, sedangkan waktu penggunaan normal berada di kisaran 5 – 7 hari atau bisa dianggap seminggu.

Pengisian daya didukung fast charging 9V/2A, pengisian hingga penuh membutuhkan waktu 3 jam dan 40 menit. Bila dibandingkan dengan data resmi milik Oukitel K10, baterai 11000 mAh nya didukung oleh 5V/5A, sehingga cuma 2 jam 15 menit saja.

Oukitel K7: Phablet Baterai 10000 mAh, Desain Keren, Harga 2.5 Juta Rupiah 1

Tapi bisa dimengerti karena memang Oukitel K7 ini ditujukan ke segmen menengah kebawah, untuk mengukuhkan status Oukitel sebagai penguasa segmen baterai jumbo.

Oukitel K7 menampilkan layar 6 inci Full HD tipe 18:9 sehingga menghasilkan resolusi 2160 x 1080 pixel. Terima kasih untuk baterai besarnya, ukuran tubuhnya membengkak dan berat, tidak bisa dianggap kompak, tapi wajar.

Phablet ini sudah menjalankan Android 8.1 Oreo dengan antarmuka murni, tentu saja ini merupakan hal simpel yang membuat penggunanya punya cara lebih untuk berkreasi.

Performanya ditenagai prosesor 1.5Ghz Octa Core Mediatek MT6750T dengan RAM 4GB dan memori internal 64GB. Kapasitas memori eksternal yang didukung adalah 64GB melalui slot SIM 2.

Oukitel K7: Phablet Baterai 10000 mAh, Desain Keren, Harga 2.5 Juta Rupiah 7

Aspek fotografi milik Oukitel K7 juga cukup menarik, misalnya kombinasi kamera belakang Sony IMX214 13MP + 2MP dengan LED Flash yang bisa membuat gambar ber-efek Bokeh. Sementara kamera selfie ada 5 Megapixel saja.

Konektivitas yang dimiliki phablet ini yaitu 4G LTE, 3G, Wi-fi a/b/g/n, Bluetooth 4.0, GPS, GLONASS dan Mikro USB 2.0 dengan OTG. Salah satu fungsi OTG ini digunakan sebagai reverse charging, alias berbagi daya ke perangkat lain.

Fitur-fitur lain di Oukitel K7 yaitu Fingerprint multifungsi di belakang, karena bisa sebagai shutter kamera atau mengambil tangkapan layar, lalu box speaker AAC 1151 untuk efek suara yang lebih baik dan Kompas.

Oukitel K7: Phablet Baterai 10000 mAh, Desain Keren, Harga 2.5 Juta Rupiah 5

Harga Oukitel K7

Harga resmi untuk Oukitel K7 adalah $179 atau setara dengan 2,5 juta Rupiah, dan saat ini cuma hadir dalam warna hitam saja.

Untuk spesifikasi yang ditawarkan memang Oukitel K7 ini termasuk bersaing dan rasional, mungkin kelemahan utama cuma di port USB yang masih belum mengadopsi Tipe-C.

Spesifikasi Lengkap Oukitel K7

  • Layar: 6 inci IPS FHD 2160 x 1080 pixel, 18:9;
  • Processor: MediaTek MT6750T, Octa Core 1.5Ghz;
  • GPU: Mali T860 MP2 520 Mhz;
  • RAM: 4GB;
  • ROM: 64GB;
  • Slot kartu SD: Maksimal 64GB
  • Kamera belakang: 13.0MP Sony IMX214 +2.0MP, Dual LED Flash;
  • Kamera depan: 5.0MP, Beautification;
  • Baterai: 10000mAh, 9V/2A;
  • Android 8.1 Oreo;
  • Konektivitas: 4G LTE, 3G, Wi-fi 802.11 a/b/g/n, Bluetooth 4.0, GPS, GLONASS, Mikro USB dengan OTG;
  • Jaringan:
    4G LTE: B1/B3/B7/B8/B20
    2G: GSM: 850/900/1800/1900
    3G: WCDMA: 900/2100
  • Warna: Hitam
  • Dimensi: 168 x 78 x 14.5mm
  • Fitur: Fingerprint Multifungsi, Box Speaker AAC 1151, Powerbank, LED Notifikasi.
  • Sensor: GPL, Gyroscope, Geomagnetic

GadgetEvo

GadgetEvo

Penggemar gadget terkini, penulis blog GadgetEvo.com yang mencari referensi ke brand Smartphone di seluruh dunia

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply