Waktu Siaga 50 Hari, Blackview P10000 Pro siap Hadir dengan Spek Bagus!

Terlalu asyik main smartphone rugged, Blackview terlihat kurang memperhatikan segmen penting lainnya dari persaingan smartphone, yakni baterai besar. Tapi sekali mau rilis, langsung ada Blackview P10000 Pro dengan baterai super 11000 mAh.

Waktu Siaga 50 Hari, Blackview P10000 Pro siap Hadir dengan Spek Tinggi! 1

Dikonfirmasi kalo Blackview P10000 Pro bakal menjadi smartphone kekinian dengan aspek rasio 18:9 serta baterai super besar, dan juga dibekali performa super yang sudah memenuhi standar kebutuhan minimal gadget sehari-hari.

Ukuran layarnya mencapai 6 inci dan sudah full HD 2160 x 1080 pixel, dan sama seperti smartphone lain dengan baterai diatas 11000 mAh seperti Oukitel K10, maka P10000 Pro ini juga tampak tebal, namun dibalut tubuh yang cukup keren.

Baterai sebesar ini sudah menjalani tes langsung oleh Blackview, dan hasilnya sanggup bertahan sampai 50 hari dalam sekali isi daya, ini memang sungguh luar biasa walaupun kami sendiri belum mendapati dalam kondisi apa tes tersebut dilakukan.

Walaupun punya waktu siaga sangat lama, namun bukan berarti mengisinya juga bakal lama, karena P10000 Pro didukung fast charging 5V/5A melalui port USB tipe-C, jadi cuma perlu waktu 2 jam dan 25 menit saja, greget!.

Ada dua versi cover belakang di Blackview P10000 Pro, yang satu dengan kaca glossy yang memberikan kesan simpel dan elegan, yang satu lagi dengan kulit calf Italia yang memberi kesan nyaman, grip yang bagus dan juga penampilan unik.

Spesifikasi sementara phablet ini bisa dilihat disini. Kita bisa menunggu sampai dirilis pada April 2018 nanti, sampai saat itu akan ketahuan spesifikasi detail dan harganya.

GadgetEvo

GadgetEvo

Penggemar gadget terkini, penulis blog GadgetEvo.com yang mencari referensi ke brand Smartphone di seluruh dunia

You May Also Like

More From Author

1 Comment

Add yours

Leave a Reply