Vivo V9 Perfect Shot resmi Dirilis: Spesifikasinya Kurang Greget!

Vivo V9 hadir secara heboh, peluncurannya disiarkan dari 12 stasiun TV (baca: membajak) dan menghadirkan 9 artis di kompleks candi Borobudur, super meriah dan spektakuler. Walaupun produknya kurang begitu mengagumkan.

Vivo V9 Perfect Shot resmi Dirilis: Spesifikasinya Kurang Greget! 7

Smartphone ini resmi dirilis pada tanggal 29 Maret 2018, sekitar seminggu lebih telat dari negara pertama yang memilikinya, yaitu India. Sedangkan untuk area Asia tenggara memilih Indonesia sebagai yang pertama.

Seperti yang diduga, desain Vivo V9 sudah termasuk keren dan menghadirkan cekungan alias notch pada bagian layar atasnya, tren desain ini berevolusi cukup cepat menjadi standar baru, dan wajar bila Vivo juga ikutan mengaplikasikan desain ini di gadget selfie terbarunya.

Performa dan Fitur Vivo V9

Vivo V9 memiliki layar yang berukuran 6.3 inci beresolusi Full HD+ 2280 x 1080 pixel dan memiliki aspek rasio 19:9, dengan demikian maka ukuran layar setara dengan rata-rata smartphone konvensional 5.5 inci saja.

Bila diperhatikan, panjang cekungan ini lebih pendek dibandingkan dengan iPhone X, itu artinya penempatan komponen menjadi lebih pendek dan ringkas, sehingga ruang layar di sebelahnya menjadi lebih lega.

Vivo V9 Perfect Shot resmi Dirilis: Spesifikasinya Kurang Greget! 5

Selanjutnya mengenai performa, masih menggunakan prosesor yang sama dengan Vivo V7 Plus, yaitu 1.8Ghz Octa Core Qualcomm Snapdragon 450 dengan RAM 4GB dan memori internal 64GB, slot kartu SD maksimal 256GB.

Inilah poin yang kami sebut spesifikasinya kurang greget, karena varian di India sudah menggunakan Snapdragon 626 yang sudah masuk kategori menengah. Sedangkan seri 450 masuk kategori bawah namun termasuk baik.

Well, sayang sekali, bahkan yang rilisnya paling spektakuler pun terkesan setengah hati dalam spesifikasi, mungkin masuk akal bila alasannya demi menekan banderol harga.

Saat ini Vivo V9 sudah menjalankan Funtouch OS 4.0 berbasis Android 8.1 Oreo. Terdapat mode game baru yang dikombinasi dengan fitur PIP dan ada juga Gaming keyboard.

Vivo V9 Perfect Shot resmi Dirilis: Spesifikasinya Kurang Greget! 3

Aspek kamera di Vivo V9 menghadirkan ganda di belakang, yaitu duet 13MP + 2MP dengan f/2.0, PDAF dan dual-LED flash. Pengambilan gambar didukung teknologi AI Bokeh dengan Refocus, yakni mengambil gambar dulu, lalu fokus kemudian.

Selanjutnya di depan tetap dengan 24 Megapixel dengan f/2.0 yang sanggup memberikan hasil selfie yang sempurna dan lebih unik dari biasanya berkat dukungan AI Selfie dan Stiker AR, hasil gambar akan tetap menarik sekalipun di kondisi kurang cahaya.

Vivo V9 Perfect Shot resmi Dirilis: Spesifikasinya Kurang Greget! 1

Kamera depan ini juga dilengkapi teknologi identifikasi wajah alias Face ID, kunci layar smartphone atau aplikasi akan terbuka dengan cara memindai wajah yang sudah terdaftar sebelumnya, bila tidak suka, di Vivo V9 masih ada fingerprint yang terletak di belakang.

Konektivitas yang didukung adalah Dual Nano SIM 4G LTE, 3G, Wi-fi a/b/g/n/ac, Bluetooth 4.2, GPS, GLONASS dan masih Mikro USB 2.0 dengan OTG. Phablet ringan cuma 150 gram ini dibekali baterai 3260 mAh.

Harga Vivo V9

Seperti prediksi kami, harga Vivo V9 tidak lebih dari 4 Juta Rupiah, tepatnya Rp. 3.999.000,- yang cuma kurang 1000 dari 4 Juta Rupiah, tersedia dalam warna Hitam dan Emas.

Harga ini jelas lebih murah dari saat Vivo V7+ dirilis, padahal spesifikasinya sama persis tapi selisihnya sampai 700 ribu Rupiah. Kedepannya kami harapkan varian dengan Snapdragon 626 dirilis, mungkin akan jadi untuk Vivo V9 Plus atau yang lain.

Spesifikasi Lengkap Vivo V9

  • Layar 6.3-inci (2280 x 1080 pixel) IPS, 19:9, 2.5D Incell
  • Prosesor Octa-Core 1.8Ghz Qualcomm Snapdragon 450
  • GPU Adreno 506
  • RAM 4GB
  • Memori internal 64GB
  • Slot kartu SD maksimal 256GB
  • Dual Nano SIM (Nano + nano)
  • Funtouch OS 4.0 berbasis Android 8.1 Oreo
  • Kamera belakang 13MP + 2MP dengan Dual LED Flash, PDAF, apertur f/2.2
  • Kamera depan 24MP dengan Moonlight Flash, apertur f/2.0, AI Face beauty.
  • Face ID di depan dan Fingerprint di belakang
  • Dimensi: 154.81 x 75.03 x 7.89 mm
  • Bobot: 150g
  • Konektivitas 4G VoLTE, WiFi 802.11 a/b/g/n/ac, Bluetooth 4.2, GPS + GLONASS, Micro USB + OTG
  • Batere 3260mAh

Deteksigadget

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply