Ulefone Power 3: Flagship RAM 6GB, 4 Kamera, Face ID, Baterai Besar

Ulefone Power 3 sebagai phablet baterai besar paling ditunggu sudah dirilis secara resmi dan penjualan preordernya dibuka di sana-sini, mempertimbangkan betapa Ulefone begitu totalitas terhadap produk ini, maka inilah yang disebut sebagai flagship.

Ulefone Power 3: Flagship RAM 6GB, 4 Kamera, Face ID, Baterai Besar 5

Apa yang kekinian, dan fitur yang sudah ada sebelumnya, maka hal tersebut ada di produk ini. Ulefone Power 3 yang diperkenalkan pada acara Asia World Expo di pertengahan Oktober 2017 lalu ternyata lebih baik dari yang diharapkan.

Ulefone Power 3 memiliki desain yang menarik, dan itu sesuai harapan kami untuk produk Ulefone, penampilannya tetap langsing dan ergonomis seperti biasa, lekukan pada sudut dan cover belakangnya bakal bersahabat dengan tangan.

Material yang digunakan adalah plastik polikarbonat dengan aksen finishing seperti metal, baik itu penampilan maupun sentuhan, juga ada dua garis krom sejajar yang tampak sedap dipandang.

Performa dan Fitur Ulefone Power 3

Phablet ini menampilkan layar rasio 18:9, berukuran 6 inci IPS Incell beresolusi Full HD 2160 x 1080 pixel sehingga menghasilkan kerapatan piksel 402 ppi. Permukaannya sudah terlindungi Corning Gorilla Glass 4.

Fitur unggulan khas seri Power disini adalah penggunaan baterai besar 6080 mAh yang menjanjikan waktu penggunaan normal hingga 4-hari dan waktu siaga hingga 75 hari.

Didukung pengisian daya cepat 5V3A dimana mengisi dari 0% hingga penuh cuma perlu waktu 2 jam saja. Mengisi 30 menit, bisa dipakai hingga sehari penuh. Adapun mengisi selama 5 menit saja bisa menghasilkan 2 jam waktu bicara.

Ulefone Power 3: Flagship RAM 6GB, 4 Kamera, Face ID, Baterai Besar 1

Ulefone power 3 menggunakan prosesor 2.0Ghz Octa Core Mediatek Helio P23 dengan RAM 6GB dan memori internal 64GB. Slot kartu SD yang dimiliki mendukung hingga kapasitas 256GB, dengan memangsa slot SIM 2.

Memang bila melihat spesifikasi diatas kertas, sangat disayangkan Ulefone tidak memaksimalkan kecepatan frekuensi Helio P23 hingga 2.5Ghz.

Aspek fotografi mengandalkan 4-kamera, terdiri dari duet kamera Samsung S5K3P3 21MP + 5MP dengan Dual LED Flash, kamera tersebut sudah diinterpolasi dan aslinya cuma 16MP. Sedangkan kamera depan juga ada duet 13MP + 5MP juga dengan LED Flash.

Kamera sekunder tersebut berfungsi untuk mengambil informasi kedalaman bidang sehingga nantinya bisa digunakan untuk mendapatkan efek Blur alias Bokeh. Spesial disini ada Helio P23 yang memang mendukung penggunaan kamera ganda.

Ulefone Power 3: Flagship RAM 6GB, 4 Kamera, Face ID, Baterai Besar 3

Mempertimbangkan hal diatas, Ulefone menyebut bahwa Power 3 adalah Smartphone Helio P23, 18:9, 4 Kamera dengan baterai besar pertama di dunia, yeah, kami yakin ini salah, walaupun tidak berlebihan.

Disini juga ada fitur kekinian berupa Face ID untuk membuka kunci layar menggunakan pemindai wajah di kamera depan. Tidak suka fitur ini atau merasa kurang aman? tenang saja karena masih ada fingerprint 01. detik yang terletak di bawah kamera belakang, bagusnya lagi, fingerprint ini multifungsi.

Saat ini Ulefone Power 3 masih menjalankan Android 7.1 Nougat, dan pada Maret 2018 dijanjikan akan mendapatkan update ke versi Android 8.1 Oreo, ini adalah garansi yang menarik. Dan ingat, bila ini dari Ulefone, maka ada kemungkinan akan mendapat update Google Assistant juga.

Ulefone Power 3: Flagship RAM 6GB, 4 Kamera, Face ID, Baterai Besar 7

Ulefone Power 3 memiliki konektivitas Dual Nano SIM 4G LTE, Wi-fi a/b/g/n, Bluetooth 4.1, GPS, A-GPS, GLONASS dan USB Tipe-C dengan OTG. Dan tidak ada lubang jack 3.5mm disini, harus menggunakan earphone Tipe-C atau adaptor.

Fitur lain yang dimiliki phablet ini antara lain Chip Hi-fi AW8736, Sensor Gyro, Kompas dan tentu saja Lampu Notifikasi.

Harga Ulefone Power 3

Harga resmi Ulefone Power 3 adalah $249 atau sama dengan 3,3 Juta Rupiah, pilihan warnanya cuma dua, yaitu Hitam dan Emas. Selama masa promosi awal, harganya bisa drop ke $239 hingga $229, sehingga jadi 3 Juta Rupiah saja.

Bila mempertimbangkan spesifikasi dan fitur-fiturnya, maka harga ini bisa dianggap masuk akal, walaupun beberapa merek lain menawarkan yang lebih di harga segini, misalnya Oukitel K6 dan Vernee X.

Spesifikasi Lengkap Ulefone Power 3

  • Layar: 6 inci Incell FHD 2160 x 1080 pixel, 18:9, Corning Gorilla Glass 4
  • Prosesor: Octa Core 2.0Ghz Mediatek MT6763 Helio P23
  • GPU: Mali-G71 MP2 700 Mhz
  • RAM: 6GB
  • Memori Internal: 64GB
  • Slot ekspansi kartu SD maksimal 256GB
  • Sistem Operasi: Android 7.1 Nougat ( Diupdate ke Android 8.0 Oreo pada Maret 2018)
  • Kamera belakang: Samsung S5K3P3 16MP (Interpolasi ke 21MP) + 5MP, PDAF, lensa 5 elemen, f/2.0, Dual LED Flash.
  • Kamera depan: 13MP + 5MP, f/2.2, beautifikasi, LED Flash
  • Konektivitas: 4G LTE, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Bluetooth 4.1, GPS, A-GPS, GLONASS, USB Tipe-C + OTG.
  • Dual Nano SIM / 1 Nano SIM + 1 Kartu SD
  • Fingerprint Touch ID di belakang dan Face ID di depan
  • Batere: 6080 mAh, fast charging 4.0, 5V/3A
  • Dimensi: 159.2 x 75.9 x 9.85mm
  • Bobot: 210 gram
  • Jaringan
    2G: GSM850: 850(B5)/900(B8)/1800(B3)/1900(B2)
    3G: WCDMA: 900(B8)/2100(B1)
    4G:LTE FDD: 2100(B1) /1800(B3)/2600(B7)/900(B8)/800(B20)
  • Fitur lain: Chip AW8736, Gyroscope, Compass, LED Notifikasi.

GadgetEvo

GadgetEvo

Penggemar gadget terkini, penulis blog GadgetEvo.com yang mencari referensi ke brand Smartphone di seluruh dunia

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply