Ulefone juga Siapkan Kloning iPhone X: Beserta Fitur Pengenal Wajah

Gak pake lama, desain smartphone ala iPhone X segera menjadi mainstream, kali ini dari Ulefone yang menghadirkan render awal smartphone yang belum bernama ini, sebelumnya kita tahu Umidigi juga menyiapkan produk serupa.

Ulefone juga Siapkan Kloning iPhone X: Beserta Fitur Pengenal Wajah d

Menurut tim GadgetEvo, Ulefone dan Umidigi ini produknya sangat mirip-mirip, setiap produk yang dimiliki Umidigi, selalu punya pesaing dengan spesifikasi dan desain yang mirip untuk dibenturkan.

Nah, jadi Ulefone menyebutkan kalo secara desain terinspirasi dari iPhone X, dan memang begitu karena tidak 100% mirip, masih ada ‘dagu’ yang berisi tempat meletakkan nama brand ini, namun ciri khas utamanya adalah pada cekungan di ‘dahi’.

Purwarupa memang belum ada, baru sekedar render yang disebar secara online, harus diakui kalo ini cukup attraktif, tidak cuma desain yang mirip, tapi kabarnya Ulefone juga akan membekali fitur-fitur yang sedang heboh, semisal pengenal wajah di smartphone ini.

Di cekungan dahi tersebut terlihat ada dua lensa kamera beserta selfie flash, kamera ganda ini kemungkinan besar menjadi tempat meletakkan teknologi pengenal wajah 3D ini. Sedangkan di belakang harusnya juga ada kamera belakang ganda, seperti yang biasa ada di beberapa produk Ulefone sebelumnya.

Mungkin tidak akan begitu cepat, 2018 adalah waktu yang logis bila “iPhone X” dari Ulefone ini benar-benar ada. Sementara itu, kalo mau yang versi murah juga bisa mendapatkannya dari merek AllCall.

GadgetEvo

GadgetEvo

Penggemar gadget terkini, penulis blog GadgetEvo.com yang mencari referensi ke brand Smartphone di seluruh dunia

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply