Smartphone dual Kamera belakang Murah: Cubot Rainbow Rilis pada Maret

Ancang-ancang era Smartphone dengan dua kamera belakang ganda memang dimulai sejak akhir tahun 2016 lalu, khusus untuk pabrikan Cina, mereka berlomba-lomba menghadirkan yang terbaik dan termurah, kali ini yang menjadi sorotan adalah Cubot Rainbow 2.

Smartphone dual Kamera belakang Murah: Cubot Rainbow Rilis pada Maret 1

Versi upgrade major dari Rainbow yang eksis tahun lalu ini cukup meriah, persaingan bakal makin ketat karena tampaknya Rainbow 2 ini bakal menjadi smartphone termurah dengan kamera belakang ganda, sepanjang sejarah…

Kok gitu? seperti apakah Smartphone ini?

Dari segi kamera mengandalkan kombinasi 13 Megapixel dan 2 Megapixel di belakang, lensa pertama bertugas mengambil gambar dengan warna biasa, dan lensa kedua mengambil gambar monokrom. Oke, itu memang gak masalah.

Smartphone dual Kamera belakang Murah: Cubot Rainbow Rilis pada Maret 3

Tapi spesifikasinya ini yang menjadi titik murahnya, dengan prosesor 1.3 Ghz Quad Core Mediatek MT6580A dan dipadu RAM 1GB dan memori internal 16GB. Cubot Rainbow 2 sudah menjalankan OS Android 7.0 Nougat.

Gak yakin kalo ini beneran bakal pakai MT6580A, tapi data di website resminya memang begitu, disini cukup aneh karena Bluboo pernah memberi tips bahwa kamera belakang ganda perlu chipset paling tidak MT6737T untuk bekerja dengan baik, tapi gimana dengan MT6580A ?? mungkinkah cara kerjanya berbeda?

Smartphone ini tampil dengan layar 5 inci HD dan dibekali kamera depan 5 Megapixel, di dalam bodinya tersimpan batere 2350 mAh.

Cubot Rainbow 2 bakal mulai dijual pada pertengahan Maret 2016 dengan harga sekitar $60 – $70, ya jangan harap bakal mendapatkan spesifikasi sangar di harga segitu.

GadgetEvo

GadgetEvo

Penggemar gadget terkini, penulis blog GadgetEvo.com yang mencari referensi ke brand Smartphone di seluruh dunia

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply