Vernee Apollo akan Jadi Phablet VR Pertama Berbasis Mediatek Flagship

Hanya tinggal menghitung hari sampai Vernee Apollo dirilis secara resmi untuk pasar Internasional, sebagai produk flagship ketiga dari Vernee. Itu artinya, 3 dari 4 produk Vernee berada di kelas flagship dengan RAM minimal 4GB.

Vernee Apollo akan Jadi Phablet VR Pertama Berbasis Mediatek Flagship 1

Yang terbaru tentang Smartphone ini adalah, nantinya Vernee Apollo akan menjadi gadget VR pertama di dunia yang berbasis chipset Mediatek untuk kelas flagship. Sejauh ini memang ada beberapa produk VR dari Mediatek, sepeerti Doogee X7 series dan Doogee Y6 Max series.

Phablet ini menghadirkan layar 5.5 inci beresolusi 2K dengan kerapatan piksel hingga 541 ppi yang cocok untuk aktivitas VR. Performanya ditunjang prosesor 2.5 Ghz Deca Core Helio X25 dipadu RAM 4GB dan ROM 64GB eMMC 5.1.

Vernee Apollo akan Jadi Phablet VR Pertama Berbasis Mediatek Flagship 2

Terdapat kamera belakang 21 Megapixel Sony IMX230 dengan LED Flash, Apollo juga dibekali beberapa addon atau semacam modul, yang pertama adalah dukungan untuk kamera agar bisa merekam video 360 derajat.

Vernee Apollo bakal resmi dirilis pada November 2016 ini, dan pengiriman dimulai pada Desember 2016.

GadgetEvo

GadgetEvo

Penggemar gadget terkini, penulis blog GadgetEvo.com yang mencari referensi ke brand Smartphone di seluruh dunia

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply