Oppo R9S Plus dirilis dengan RAM 6GB dan Snapdragon 653

Oppo R9S Plus masuk di keluarga super flagship sebagai produk dengan Spesifikasi RAM 6GB terbaru. Smartphone ini dirilis bersamaan dengan Oppo R9S pada tanggal 20 Oktober 2016 lalu di negara asalnya.

Oppo R9S Plus hadir dengan RAM 6GB dan Snapdragon 653 1

Selain dimensi dan ukuran layar, praktis tidak ada yang membedakan antara R9S dan R9S plus. Bisa diketahui dari penampilannya, gadget ini sangat mendukung multimedia.

Fitur dan Performa oppo R9S Plus

Oppo R9S menghadirkan layar lengkung 2.5D berukuran 6 inci beresolusi Full HD 1080 x 1920 pixel dengan perlindungan Corning Gorilla Glass 5. Klaim ketahanan terhadap jatuhan dengan rasio bertahan hingga 80% saat terjatuh dari ketinggian 1.6m.

Di bagian performa, Oppo membekali R9S Plus dengan chipset paling terbaru yakni Qualcomm Snapdragon 653 dengan Octa Core 1.95Ghz. Chipset ini diklaim lebih baik 10% dalam hal performa bila dibandingkan dengan Snapdragon 652.

Kemudian yang membuatnya berada di kelas super flagship adalah RAM 6GB yang dipadukan memori internal 64GB. Kemudian masih bisa diekspansi lebih lanjut maksimal 128GB.

Oppo R9S Plus hadir dengan RAM 6GB dan Snapdragon 653 23

Kameranya sama persis dengan R9S, tetap dengan kamera utama Sony IMX398 yang disebut sebagai hasil kerjasama antara Oppo dan Sony. Nah, kalo di R9S menggunakan EIS, maka di R9S Plus ini menggunakan OIS.

Saking bagusnya, sensor ini mampu mengambil cahaya hingga 2 kali lipat lebih baik, juga memiliki fitur Dual Core Focus yang diklaim 40% lebih cepat daripada PDAF.

Sedangkan di depan, Phablet ini juga memiliki 16 Megapixel yang sudah tidak perlu diragukan lagi kualitasnya bagi penggemar selfie.

Oppo R9S Plus hadir dengan RAM 6GB dan Snapdragon 653 55

Kapasitas batere yang dimiliki mencapai 4000mAh dengan teknologi VOOC fat charging, seperti yang bisa diharapkan di produk flaghsip Oppo. Dan OPPO R9S Plus menjalankan ColorOS 3.0 berbasis Android 6.0 Marshmallow

Harga OPPO R9S Plus adalah 3499 Yuan  atau setara dengan $520 atau sama dengan 6,7 Juta Rupiah tersedia dalam warna emas, pink dan Hitam. Preorder akan dibuka pada 28 Oktober dan pengiriman mulai Desember 2016 nanti.

Spesifikasi Lengkap Oppo R9S Plus

  • Layar 6-inch (1080 x 1920 pixel) Full HD 2.5D, Corning Gorilla Glass 5
  • Prosesor 1.95GHz Octa-Core Snapdragon 653
  • GPU Adreno 510
  • RAM 6GB
  • Memori internal 64GB
  • Slot ekspansi 128GB dengan microSD
  • Hybrid Dual SIM (nano + nano/microSD)
  • Android 6.0.1 (Marshmallow) dengan UI ColorOS 3.0
  • Kamera belakang 16MP dengan f/1.7 aperture, 1/2.8″ sensor, 6P lens, OIS, LED Flash, 4K video recording
  • Kamera depan 16MP dengan f/2.0 aperture, 5P lens
  • Fingerprint sensor
  • Dimensi: 163.63×80.8×7.35mm
  • Bobot: 185g
  • Konektivitas 4G VoLTE, WiFi 802.11 a/b/g/n (dual-band), Bluetooth 4.1, GPS
  • Batere 4000mAh dengan VOOC Flash Charge

Androiders Mania

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply