Homtom HT10 dengan RAM 4GB, Helio X20, Iris Scanner Resmi Dijual

Homtom HT10 merupakan salah satu Smartphone super yang hadir dari brand yang terhitung belum lama eksis, walaupun begitu sudah menghadirkan spesifikasi flagship dan fitur-fitur yang lebih dari kekinian.

Homtom HT10 dengan RAM 4GB, Helio X20, Iris Scanner Resmi Dijual s

Secara desain, smartphone ini cukup keren dan terlihat mirip dengan Doogee F7, sepertinya memang ada kerjasama antara Homtom dan Doogee mengingat ada beberapa produk yang sangat mirip dalam hal desain dan spesifikasi.

Sisi Ergonomis di Homtom HT10 terlihat di desain cover belakang dan sudut-sudut nya yang melengkung, sehingga nyaman digenggam dengan satu tangan, bagian rangka terbuat dari Titanium Magnesium Alloy yang diproses secara CNC.

Homtom HT10 dengan RAM 4GB, Helio X20, Iris Scanner Resmi Dijual et

Homtom HT10 tampil dengan layar bertepian lengkung 2.5D berukuran 5.5 Inci IPS beresolusi Full HD 1280 x 1920 pixel, terlihat ada garis tipis hitam yang mengelilingi layarnya. Selain bezelnya yang tipis juga Rasio layar ke bodi yang termasuk bagus, juga terlihat dari tombol kapasitif yang mepet.

Untuk mendukung performanya, Phablet ini menjalankan OS Android 6.0 Marshmallow dan dibekali prosesor 64-bit Deca core Mediatek MT6797 Helio X20 dengan kecepatan hingga 2.3 Ghz yang didukung GPU Mali T880 MP4, RAM 4GB serta memori internal 32GB lengkap dengan slot ekspansi via kartu SD maksimal 128GB.

Homtom HT10 dengan RAM 4GB, Helio X20, Iris Scanner Resmi Dijual ww

Homtom HT10 dilengkapi kamera belakang 16 Megapixel Lensa 5 elemen lengkap dengan dual LED Flash, Sementara untuk kamera depan buat selfie tersedia 5 Megapixel, masing-masing diinterpolasi ke 21 dan 8 Megapixel

Konektivitas phablet ini begitu dioptimalkan, tersedia 4G FDD-LTE dengan kecepatan download hingga 150 Mbps dan upload hingga 50 Mbps, Dan Diklaim jaringan 4G tersebut bisa digunakan secara global karena frekuensi nya mencakup yang ada di Dunia.

Homtom HT10 dengan RAM 4GB, Helio X20, Iris Scanner Resmi Dijual e

Homtom HT10 dibekali dual SIM dan mendukung konektivitas lain seperti 3G, Wi-fi 802.11 b/g/n, GPS, A-GPS, Bluetooth 4.0 dan Micro USB.

Tak biasanya dimana Smartphone flagship dibekali sensor sidik jari, kini Pemindai iris mata generasi kedua menjadi metode keamanan biometrik di Phablet ini, Semua performa didukung batere berkapasitas 3200 mAh.

Harga Homtom HT10

Harga Phablet Homtom HT10 adalah $269 Atau setara dengan 3,4 Juta Rupiah dan termasuk salah satu yang termurah, saat ini pilihan warna yang tersedia hanya putih. Harga ini termasuk wajar bila melihat spesifikasi yang ditawarkan, tapi dengan harga tersebut kita bisa mendapat spesifikasi yang lebih baik di brand lainnya.

Spesifikasi Homtom HT10

Model HOMTOM HT10
Band 2G: GSM 850/900/1800/1900MHz
3G: WCDMA 850/900/1900/2100MHz
4G: FDD-LTE B1/B3/B7/B20
Sim Card Dual SIM Card Dual Standby
Service Provide Unlocked
Style Bar
Color Black/White
Shell Material Plastic
System
OS Android 6.0
CPU MTK6797 Helio X20, Deca Core
ROM 32GB
RAM 4GB
Screen
Display Size 5.5 Inch
Type IPS, capacitive touch screen
Resolution 1920 x 1080 pixels
Support Format
LED Notification No
FM Radio Yes, earphone needed
Earphone Port 3.5mm
Card Extend Support TF card
Data Transfer & Connectivity
Data transfer USB/Bluetooth
Mobile internet WAP/WiFi
General
Camera/Picture Resolution
5.0MP   (interpolation 8.0MP)   front camera,
16.0MP (interpolation 21.0MP) back camera with flashlight and auto focus
Language Multi
Phonebook 500
Message SMS/MMS
Input Handwrite/Keypad
TV No
GPS  Yes
JAVA No
WIFI Yes, 802.11 b/g/n
Bluetooth Bluetooth 4.0
Gravity Sensor Yes
Multi-Touch
Dimensions 150.5*77.6*8.9mm
Net Weight(Including battery)
Standby Time About 2~3 days
Other Feature Iris Scanner

GadgetEvo

GadgetEvo

Penggemar gadget terkini, penulis blog GadgetEvo.com yang mencari referensi ke brand Smartphone di seluruh dunia

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply