ZTE Blade A1 dengan Sensor Sidik Jari Termurah Hanya 1,3 Jutaan

ZTE Blade A1 dengan Sensor Sidik Jari Termurah Hanya 1,3 Jutaan s

ZTE Blade A1 sebagai produk baru ZTE resmi diperkenalkan dalam sebuah event di China, produk ini dirilis untuk segmen menengah kebawah, dan langsung menghajar segmen best budget dengan fitur-fitur yang ditawarkannya.

Smartphne ini mengakomodasi dual-SIM (Nano-SIM) dual standby dan menjalankan OS Android 5.1 Lollipop dengan antarmuka terbaru MiFavor 3.2 UI.

Performanya didukung prosesor 64-bit Quad-core MediaTek MT6735 1.3GHz, anti mainstream karena biasanya chipset ini berkecepatan hanya 1.0 Ghz, Performanya didukung RAM 2GB dan memori internal 16GB yang masih dapat ditambah lewat slot ekspansi via kartu SD hingga 128GB.

ZTE Blade A1 menggunakan bodi plastik, tampil dengan layar 5-inci HD 720×1280 pixel yang menghasilkan kerapatan piksel hingga 293ppi, Terdapat kamera belakang 13-megapixel dan kamera depan 5-megapixel yang membuat sisi fotografi nya tampak mumpuni.

Juga terdapat sensor sidik jari yang terletak di bawah lensa kamera nya sekaligus sebagai fitur kunci untuk Smartphone di kelasnya, Semua performa didukung batere berkapasitas 2800 mAh. Wajar bila ketebalan ZTE Blade A1 ini mencapai 8.9mm

Harga ZTE Blade A1 adalah $94 atau setara dengan 1,3 Juta Rupiah mulai tersedia pada 11 Desember 2015, dan berhasil menempatkan produk ini sebagai Smartphone Fingerprint termurah, lebih murah $5 dibanding pesaing terdekatnya yaitu Umi Fair.

Pilihan warna yang tersedia sementara ini hanya putih, belum diketahui kapan produk ini akan tersedia di luar Cina, termasuk di Indonesia, yakin deh kalo produk ini bakal sangat dinantikan.

GadgetEvo

GadgetEvo

Penggemar gadget terkini, penulis blog GadgetEvo.com yang mencari referensi ke brand Smartphone di seluruh dunia

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply