Infinix Hot 2 Android One X510 Dengan Layar 5 Inci HD Dirilis

Infinix Hot 2 X510 merupakan produk terbaru dari Google Android One, sebuah proyek Google yang mempersembahkan Smartphone dengan spesifikasi bagus tapi harganya juga bersahabat, versi 2015 akhir dari Infinix ini jelas merupakan perkembangan Android One setelah sebelumnya hadir lewat Mito, Evercoss dan Nexian

Infinix Hot 2 Android One X510 Dengan Layar 5 Inci HD Dirilis a

Secara desain sebenernya cukup keren meskipun juga terlihat biasa, beberapa keunikan pada desain adalah semi-curved back cover dan bagian tombol kapasitif yang masuk ke layar (On-Screen Button), walaupun harganya murah meriah, tapi desain elegan ini jelas merupakan suatu peningkatan.

Spesifikasi Infinix Hot 2 X510 Android One

Infinix Hot 2 X510 tampil dengan layar 5 Inci IPS beresolusi HD 1280 x 720 pixel. Sistem operasi yang digunakan adalah Android 5.1 Lollipop yang kedepannya bisa diupgrade ke versi 6 Marshmallow, upgrade ini sekaligus menjadi fitur kunci gadget keren ini.

Dari segi performa, Infinix Hot 2 X510 dibekali prosesor quad-core 1.3 GHz dipadu RAM 2GB dan memori internal 16GB yang masih bisa diekspansi via kartu SD hingga 32GB.

Terdapat kamera belakang 8 Megapixel lengkap dengan LED flash dan perekaman video maksimal HD, kemudian kamera depannya 2 Megapixel kami rasa sudah cukup buat selfie.

Infinix Hot 2 Android One X510 Dengan Layar 5 Inci HD Dirilis s

Konektivitas yang ditawarkan di Infinix Hot 2 X510 antara lain Dual SIM dual ON, 2G, 3G HSDPA, Bluetooth, Wi-fi dan GPS, Semua performa dibackup batere berkapasitas 2200 mAh.

Smartphone Android One ini bisa dianggap sebagai generasi ketiga dari Google, dengan kombinasi Lollipop diklaim membuat performa dua kali lebih baik, Umur batere yang lebih panjang hingga 90 menit lebih lama dengan fitur penghemat daya yang otomatis aktif ketika batere hampir habis dan Pemantauan penggunaan data yang lebih mudah dengan alarm.

Harga Infinix Hot 2 X510 Android One

Harga Smartphone Infinix Hot 2 X510 Android One adalah Rp. 1.499.000,- namun lewat flash sale Lazada Indonesia harganya cukup fantastis hanya 1.299.000,- atau anggap saja 1,3 Juta Rupiah, warna yang tersedia sementara hitam, emas, biru dongker dan putih. Untuk mendapatkan harga fantastis tersebut, silahkan kesini:

Lazada Indonesia

Apakah harga Smartphone ini murah atau mahal? Jelas sekali harga ini termasuk yang termurah di kelasnya, dengan branding Android One yang didukung penuh oleh Google, jelas ini merupakan suatu kelebihan, sayangnya ketidakhadiran 4G cukup membuat nilainya berkurang.

Deteksigadget

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply