SPC Mobile S12 Razor: Harga, Review dan Spesifikasi

SPC Mobile S12 Razor sebagai salah satu smartphone terbaru besutan SPC yang dirilis secara khusus sebagai jajaran utama segmen entry level, mungkin kalo bagi SPC sendiri spek seperti ini dianggap sebagai kelas menengah, tapi kalo dibandingkan dengan brand lain, jelas ini adalah salah satu smartphone low end.

SPC Mobile S12 Razor: Harga, Review dan Spesifikasi m

SPC Mobile S12 Razor ini tampil cukup keren, desain terlihat bagus dengan paduan warna yang menarik, dengan sudut lancip futuristik, aksen keramik pada bagian samping dan dof pada bagian belakang, Smartphone ini tampil dengan layar 4 inci IPS beresolusi 480 x 800 pixel, kalo kita melihat tampilan antarmuka nya, sekilas terlihat seperti beberapa smartphone Sony 🙄

Ponsel pintar ini dibekali prosesor Dual Core 1 GHz dipadu dengan RAM 512MB dan memori internal 4GB dengan tanpa ada penjelasan mengenai detail slot ekspansi yang tersedia, S12 Razor didukung dengan dual SIM dan sistem operasi Android 4.4 Kitkat terbaru.

SPC Mobile S12 Razor: Harga, Review dan Spesifikasi cl

Mengenai fiturnya? terdapat Kamera Belakang 2 Megapixel (1600 X 1200 Pixel) lengkap dengan LED Flash yang dengan pengaturan dapat diubah menjadi 5 Megapixel (2592 X 1944 Pixel), cukup unik disini fiturnya, bagaimana bisa? kami sendiri sempat gagal paham, tapi ada kemungkinan ini berdasarkan pada pengaturan resolusi dan rasio perbandingan. Lagipula bagian casing belakang tertulis 5MP.

Sedangkan bagian kamera depan ada 0.3 Megapixel atau anggap saja VGA, Semua performa nya dibackup batere berkapasitas 1450 mAh.

Harga SPC Mobile S12 Razor

Harga Smartphone SPC Mobile S12 Razor adalah Rp. 599.000 atau anggap saja 600 ribu rupiah, dan tersedia dalam empat pilihan warna yaitu Hitam, Coklat, Putih dan Merah, bagi kami warna Merah dan Coklat adalah yang paling keren, apakah harga smartphone ini termasuk murah atau mahal? Kalo melihat dari spesifikasi yang ditawarkan, fitur dan desain rasanya cukup murah.

Smartphone ini sendiri diklaim sebagai Android kitkat termurah, benarkah? setau kami ada yang lebih murah lagi yaitu Smartfren Andromax C3 dengan harga 500 ribu, tapi smartphone ini juga layak untuk menjadi bahan pertimbangan 😉

Spesifikasi Lengkap SPC Mobile S12 Razor

  • Android KitKat Ver. 4.4
  • Processor Dual Core 1 GHz
  • Jaringan Dual-On GSM EDGE, GPRS & 3G
  • Layar 4 Inchi IPS LCD Capacitive Touchscreen
  • Resolusi 480 x 800 Pixel
  • Memory RAM 512 Mb
  • Memory ROM 4Gb
  • Koneksi Bluetooth, Wi-Fi, Micro USB V. 2.0
  • Kamera Belakang 2 Mp (1600 X 1200 Pixel) Dengan Pengaturan Dapat Diubah Menjadi 5Mp (2592 X 1944 Pixel)
  • Kamera Depan VGA
  • Battery 1450 mAh
  • FM Radio, A-Gps, Mp3, Wav, Flac Player
  • Dimensi 12.2 x 6.3 x 1.05 cm

Galeri SPC Mobile S12 Razor

Deteksigadget

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours

Leave a Reply